Iklan Bersponsor
Kamu lagi nyari gear item Roger full damage, terkuat sekaligus mematikan? Tenang saja, kali ini kami akan memberikan sejumlah informasi terkait Roger Mobile Legends (ML).
Moonton kembali menghadirkan seorang fighter yang bisa dikatakan cukup unik, ia adalah Roger. Ya, hero yang memiliki role fighter ini memiliki dua perubahan, dimana ia mampu menjadi manusia dan berubah menjadi serigala yang terlihat ganas sekaligus mematikan.
Dalam ceritanya, Roger adalah seorang pemburu yang rendah hati, berpengalaman, dan berburu adalah sebuah pekerjaan menyenangkan. Dalam perjalanannya, dia berencana untuk menghapuskan ancaman publik dari seekor Monster White Tooth.
Setelah berhasil mengalahkan Monster White Tooth, ternyata ada kekuatan jahat dibalik monster tersebut dan akhirnya dia mendapat kutukan. Kutukan tersebut akan mengubah Roger yang awal mulanya manusia menjadi seekor manusia serigala ketika bulan purnama.
Nah, dalam artikel ini kami akan memberikan informasi mengenai Roger Mobile Legends, mulai dari kelebihan dan kekurangan, skill set, emblem dan spell, hinga build item Roger mematikan. Bagi kamu yang penasaran, silahkan baca artikel ini hingga selesai.
Kelebihan dan Kekurangan Roger Mobile Legends (ML)

Kelebihan:
- Dapat menjadi dua role sekaligus, yaitu fighter dan marksman
- Wujud Roger sebagai manusia sangat bagus untuk memperlambat musuh atau mengejar musuh
- Roger akan menjadi sangat mematikan jika memasuki mode manusia serigala
Kekurangan:
- Sulit untuk menguasai dua role sekaligus (perlu latihan)
- Kesalahan perhitungan dalam memilih mode manusia atau serigala dapat berakibat fatal
Baca: Build item Silvanna terbaru dan tersakit
Skill Set Roger
Pasif – Full Moon Curse

Dalam bentuk manusia, Basic Attack Roger menyebabkan efek Slow kepada lawan sebesar 20%. Dalam bentuk serigala, Basic Attack-nya memberikan tambahan Damage yang setara dengan 5% dari HP lawan yang hilang (hingga 60 tambahan Damage kepada Creep).
Skill 1 – Open Fire / Lycan Pounce

Open Fire:
Roger dengan cepat menembak dua kali, memberikan 300(+120% Total Physical ATK) Physical Damage secara total. Hunter Net pertama menyebabkan efek Slow kepada lawan sebesar 80%. Berlangsung selama 1,5 detik. Yang kedua mengurangi Physical Defense lawan sebesar 10. Berlangsung selama 5 detik.
- Mana Cost: 70/80/90/100/110/120
- Base Damage: 300/360/420/480/540/600
- Physical PEN: 10/14/18/22/26/30
- Cooldown: 7 detik

Lycan Pounce:
Roger melompat ke arah target, memberikan 300(+120% Total Physical ATK) Physical Damage hingga 3 lawan. Pada waktu ini, dia tidak menerima Damage apapun dari lawan.
Kill atau Assist akan mengurangi Cooldown dari Skill ini sebesar 80%
- Cooldown: 15 detik
- Mana Cost: 110/120/130/140/150/160
- Base Damage: 300/360/420/480/540/600
Skill 2 – Hunter’s Steps / Bloodthirsty Howl

Hunter’s Steps:
Roger meningkatkan Movement Speed-nya sebesar 50% selama 2,5 detik.
- Cooldown: 10 detik
- Mana Cost: 50/55/60/65/70/75

Bloodthirsty Howl:
Roger mengeluarkan Howl, meningkatkan Attack Speed dirinya sebesar 15% selama 5 detik. Selama efek ini, jika ada lawan dengan HP di bawah 40% dalam penglihatannya, Movement Speed-nya akan meningkat sebesar 50%
- Cooldown: 10 detik
- Mana Cost: 50/55/60/65/70/75
- Atk Spd Bonus: 15/20/25/30/35/40 persen
Skill 3 – Wolf Transformation / Restore Human Form

Wolf Transformation:
Roger menerjang ke depan dan berubah menjadi serigala, memberikan 200(+100% Ekstra Physical ATK) Physical Damage dan menyebabkan efek Slow kepada lawan sebesar 90%. Berlangsung selama 0,8 detik.
Pasif: Dalam bentuk serigala, Roger meningkatkan 40 dari Physical Defense dan Magic Defense dan meningkatkan Movement Speed-nya sebesar 40
- Cooldown: 6/5,5/5/4,5 detik
- Basic Damage: 200/300/400/500
- Hybrid Defense Bonus: 40/60/80/100

Restore Human Form:
Roger berguling ke arah yang ditentukan dan berubah menjadi manusia, mendapatkan Shield yang menyerap 200(+200% Ekstra Physical ATK) Damage. Berlangsung selama 1,5 detik.
- Cooldown: 6/5,5/5/4,5 detik
- Shield Effect: 200/250/300/350
Baca: Build item Sun tersakit full damage
Build Item Roger MLBB Paling Sakit (Update Tahun 2022)

1. Swift Boots

Atribut:
- +15% Attack Speed
- +40 Movement Speed
2. Windtalker

Atribut:
- +40% Attack Speed
- +20 Movement Speed
- +10% Crit. Chance
Pasif Unik-Typhoon:
Setiap 5-3 detik, Basic Attack mengenai 3 unit lawan dan memberikan 150-362 Magic Damage. Cooldown dari efek ini berkurang hingga waktu minimum ketika Critical Chance meningkat menjadi 50%, sedangkan Damage meningkat hingga maksimum ketika Attack Speed meningkat menjadi 3. Serangan ini dapat memberikan Critical Damage. Memberikan 200% Damage tambahan kepada Minion.
Pasif Unik-Activate:
Setiap kali Typhoon dikeluarkan, Movement Speed akan meningkat sebesar 5% dalam waktu singkat.
3. War Axe

Atribut:
- +55 Physical Attack
- +550 HP
- +10% Cooldown Reduction
Pasif Unik Berserk:
Memasuki Mode bertarung ketika memberikan damage pada unit lawan manapun akan meningkatkan Physical Attack hero sebanyak 8 dan Physical PEN sebanyak 4 setiap detik selama 3 detik, hingga maksimal 8 stack.
4. Endless Battle

Atribut:
- +65 Physical Attack
- +5 Mana Regen
- +250 HP
- +10% Cooldown Reduction
- +5% Movement Speed
- + 10% Physical Lifesteal
Pasif Unik-Divine Justice:
Dalam 3 detik setelah menggunakan Skill, Basic Attack berikutnya akan memberikan True Damage tambahan sebesar 60% dari Physical Attack dengan Cooldown selama 1.5 detik.
Pasif Unik-Chase Fate:
Ketika efek Divine Justice aktif, Movement Speed Hero akan meningkat sebesar 10%.
5. Demon Hunter Sword

Atribut:
- +35 Physical Attack
- +25% Attack Speed
Pasif Unik-Devour:
Basic Attack akan memberikan 9% dari HP target yang tersisa sebagai Physical Damage tambahan (hingga 60 terhadap Creep dan Minion). Setiap Basic Attack memberikan 3% Physical Lifesteal selama 3 detik. Dapat di-Stack hingga 5 kali.
6. Immortality

Atribut:
- +800 HP
- +40 Physical Defense
Pasif Unik-Immortal:
Resurrect 2 detik setelah teriliminasi dan memperoleh 15% HP dan Shield yang dapat menyerap 300-1000 Damage. (Berskala dengan Level Hero) Shield bertahan selama 3 detik. Efek ini memiliki Cooldown selama 180 detik.
Roger Battle Spell
Roger ada seorang fighter yang akan berhadapan dengan hero lawan paling depan. Maka spell yang cocok untuk Roger adalah Execute, dimana battle spell tersebut mampu memberikan damage tambahan kepada target.
Selain itu, sebagai alternatif kami rekomendasikan juga Battle Spell Retribution untuk mempercepat proses leveling agar level Roger lebih tinggi dari Hero lawan.
Execute

- Cooldown: 90 detik
Memberikan 200(+20*Level Hero) ditambah 10% HP True Damage lawan yang hilang kepada lawan yang ditargetkan. Damage ini mengabaikan Shield. Jika target tereliminasi oleh Skill ini, Cooldown-nya akan berkurang sebesar 40%.
Retribution

- Cooldown: 35 detik
Memberikan 520(+80*Level Hero) True Damage kepada Creep atau Minion di sekitar.
Pasif: Item Equipment Jungle tersedia. Dengan item jungle, damage yang diterima dari Creep berkurang secara permanen sebesar 50%.
Roger Emblem Set
Custom Assassin

Pada level 60, Custom Assassin Emblem Set akan memberikan bonus sebagai berikut:
- Physical Penetration: + 13,50
- Physical Attack: + 15,00
- Crit Chance: + 3,50%
- Cooldown Reduction: + 5,00%
- Movement Speed: + 2,00%
Custom Fighter

Pada level 60, Custom Fighter Emblem Set akan memberikan bonus sebagai berikut:
- Physical Attack + 16,00
- Armor + 8,00
- Magic Resistance + 8,00
- Physical Penetration + 5,00
- HP + 273,00
Kesimpulan
Meskipun terbilang sulit untuk menguasai dua role sekaligus, namun jika sudah terbiasa menggunakan Roger, maka kamu akan menjadi seorang fighter tangguh dan sakit.
Kesalahan timming dalam memilih perubahan wujud akan berakibat fatal. Maka dari itu gunakanlah sebaik-baiknya. Dibalik itu semua, ia dapat berperan sebagai marksman yang memberikan damage melalui serangan jarak jauh dan dapat menyebabkan efek slow kepada musuh.
Berubahlah menjadi serigala ketika teamfight, ini akan menjadi keuntungan bagi Roger, dimana pada perubahan ini ia akan memiliki damage yang tinggi sekaligus mematikan.
Semoga artikel ini dapat membantu kamu yang sedang nyari build item Roger terkuat dan paling sakit. Masih banyak build item Mobile Legends terbaik mengikuti meta terkini yang belum kami bahas. Jadi, tunggu saja update build berikutnya dan jangan lewatkan untuk download wallpaper Roger Mobile Legends Full HD.
Jika kamu suka dengan artikel ini, silahkan dishare ke teman – teman lainnya, jangan lupa follow juga akun media sosial kami untuk mendapatkan info berita game lainnya.