Iklan Bersponsor
Baru-baru ini AMD Radeon memperkenalkan sebuah VGA yang telah lama dinantikan kehadirannya. Dalam acara “Where Gaming Begins Ep.3”, mereka mengungkapkan VGA Radeon RX 6700XT rencananya akan rilis pada bulan Maret ini dengan harga yang cukup menjanjikan.
Radeon RX 6700XT memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni, diantaranya yaitu 40 Compute Units, VRAM 12GB GDDR6, dan 2424 MHz gamelock, serta total board power sebesar 230W.
Baca: VGA Makin Langka, NVIDIA Bakal Rilis VGA Khusus Untuk Mining!
Mereka juga mengungkapkan bahwa VGA tersebut dikhususkan untuk para gamer yang mengincar game beresolusi 1440p serta pengaturan grafis maksimal atau rata kanan, juga untuk para gamer kompetitif.
Disamping itu, mereka juga menyematkan fitur AMD smart access memory, di mana fitur tersebut dapat memberikan tenaga tambahan ketika disandingkan dengan processor AMD Ryzen seri 3000 dan 5000.

VGA AMD Radeon terbaru ini dijadwalkan rilis pada tanggal 18 Maret mendatang dengan kisaran harga USD 479 atau setara dengan Rp.6,9 juta.
Menariknya, ternyata mereka telah mengantisipasi jika VGA tersebut habis dipasaran, AMD akan merilis Radeon RX 6700XT ini bersama dengan para vendor yang membuat custom VGA tersebut, seperti Asrock, ASUS, Gigabyte, dan masih banyak lagi.

Baca: 10 VGA Card Murah Terbaik – Perfoma Maksimal, Budget Minimal
Sebagai informasi tambahan, kemungkinan besar VGA AMD terbaru ini akan mengalami kenaikan harga dalam beberapa hari setelah rilis. Mengingat perfoma yang ditawarkan cukup menjanjikan dan sangat menarik perhatian bagi para penimbun untuk mencari keuntungan lebih.